Senin, 14 Mei 2018

Daftar Ulang SNMPTN di ITS, Sebanyak 133 Tak Hadir

Pada proses daftar ulang calon mahasiswa baru (camaba) Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya dari jalur Seleksi Nasional Masuk PTN (SNMPTN) di Graha Sepuluh Nopember ITS, Selasa (8/5), tercatat sebanyak 1.017 orang yang melakukan daftar ulang atau verifikasi data dari 1.150 orang yang lolos seleksi tahun 2018 ini. Dengan begitu, sejumlah 133 peserta yang lolos tidak melakukan proses verifikasi data.

Dari keseluruhan jumlah pendaftar ulang tersebut, untuk camaba yang dinyatakan lolos verifikasi untuk menjadi penerima beasiswa Bidikmisi jalur SNMPTN di ITS ini berjumlah 146 orang.
Eko Priambodo, Kasubbag Pengelolaan Beasiswa ITS menjelaskan, saat ini angka keketatan Bidikmisi ITS meningkat sebesar 30 persen. Hal ini lantaran kuota Bidikmisi yang tadinya 600 orang turun ke angka 400. “Kita berkaca dari tahun lalu, karena kuota tidak terpenuhi maka kita turunkan,” ujarnya.

Dari 146 camaba Bidikmisi yang lolos verifikasi tersebut, 80 orang sudah dipastikan memperoleh dana Bidimikisi, sedangkan 66 lainnya masih harus melalui tahap visitasi lagi. Tahap ini akan terus berlanjut hingga dilakukan visitasi langsung ke rumah calon mahasiswa tersebut. “ITS itu yang penting kejujurannya, apalagi ini uang rakyat, kami harus benar-benar mencari orang yang tepat,” tambah Eko.

Lebih lanjut ia menjelaskan, bagi penerima bidikmisi telah disediakan uang pengganti transportasi untuk mahasiswa dari luar Jawa Timur. Selain itu, pemerintah juga mengalokasikan dana untuk pengganti biaya hidup selama proses pendaftaran ulang maksimal 15 hari. “Selain fasilitas dari pemerintah, ITS juga mencanangkan pemberian jas almamater secara gratis bagi penerima beasiswa Bidikmisi,” tuturnya.

Kania Aurelia Surbakti, salah satu camaba Bidikmisi asal Kalimantan Selatan, merasa senang karena diterima di ITS dan bisa menerima beasiswa program Bidikmisi ini. “Sebagai gantinya saya akan lebih giat belajar dan berusaha membanggakan orang tua nantinya,” ungkap anak sopir angkutan material bangunan tersebut.

Tahapan verifikasi data ini nantinya akan dilanjutkan hingga 15 Mei mendatang. Sedangkan, penerimaan nomor registrasi pokok (NRP) mahasiswa baru akan diumumkan pada 21-25 Mei 2018.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar